Yuk Cari Tahu Berapa Kali Idealnya Sikat Gigi dalam Sehari

Guna menjaga kesehatan gigi dan mulut, sangat penting bagi anda untuk menggosok gigi secara rutin. Namun perlu diketahui bahwa sikat gigi terlalu sering juga tidak dianjurkan karena dapat merusak gigi. Lantas, berapa kali idealnya menyikat gigi dalam sehari ? Yuk cari tahu melalui ulasan berikut.

Berapa Kali Idealnya Menyikat Gigi dalam Sehari ?

Tidak bisa dipungkiri bahwa masih cukup banyak orang yang keliru dengan aturan menyikat gigi. Padahal mengetahuinya merupakan hal penting untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Jadi mengetahui frekuensi menyikat gigi yang ideal dalam sehari merupakan salah satu hal penting.

Adapun frekuensi yang ideal untuk menggosok gigi yang dianjurkan dari para ahli yaitu minimal dua kali dalam sehari. Dan sebaiknya lakukan selama dua menit untuk membantu mengangkat sisa makanan, noda, plak, dan bakteri yang dapat merusak gigi. Anjuran menyikat gigi dua kali sehari selama dua menit ini terbukti ampuh dalam menjaga kesehatan mulut.

Meski begitu, beberapa orang ternyata menganggap bahwa sikat gigi hanya dua kali sehari itu kurang. Bahkan ada yang ingin gigi super bersih dan menyikatnya setiap kali selesai makan. Akan tetapi, perlu diketahui bahwa hal tersebut ternyata tidak lebih menjamin kebersihan serta kesehatan gigi anda.

Faktanya, menggosok gigi terlampau sering justru bisa menghadirkan dampak buruk pada gigi. Karena penggunaan pasta gigi yang mengandung fluoride secara berlebihan dapat meningkatkan risiko fluorosis gigi, yakni kerusakan yang ditandai dengan munculnya bintik putih pada gigi. Jadi, minimal gosok gigi dua kali dan maksimal tiga kali saja.

Kapan Waktu Terbaik Menggosok Gigi ?

Tidak hanya memperhatikan frekuensi menyikat gigi, anda pun perlu memperhatikan kapan waktu terbaik untuk melakukannya guna memaksimalkan perawatan kesehatan gigi dan mulut. Menggosok gigi sebanyak dua kali dalam sehari pada umumnya dilakukan pada pagi hari setelah sarapan, serta pada malam hari sebelum tidur.

Ketika menyikat gigi pada pagi hari setelah sarapan, maka membantu membersihkan gigi dari sisa makanan. Sementara menyikatnya pada malam hari sebelum tidur akan membantu mencegah penumpukan sisa makanan dalam waktu lama sampai keesokan harinya. Jadi sisa makanan tersebut tidak akan menjadi karang gigi yang sulit dibersihkan.

Kebiasaan sikat gigi tersebut juga mampu menghilangkan bau mulut, akibat dari mulut yang kering setelah tidur berjam jam. Namun sebaiknya jangan langsung menggosok gigi tepat setelah sarapan atau makan malam. Sebaiknya beri jeda waktu setidaknya satu jam supaya dapat menghindari pengeroposan gigi. Karena makanan membuat kondisi mulut menjadi asam dan melemahkan enamel.

Sekarang sudah tahu bukan berapa kali idealnya menggosok gigi dan kapan waktu terbaik melakukannya ? Jadi, yuk mulai terapkan kebiasaan baik tersebut dalam kehidupan sehari hari. Jangan lupa pakai sikat yang berkualitas layaknya produk Olaif Pro Clean Toothbrush Soft yang lembut, sehingga tidak membuat gigi sakit.